Tanggul Penahan Abrasi Dibangun Sepanjang 715 Meter di Pesisir Pinrang

07 Juli 2025 | oleh Celotehmuda.com

Tanggul Penahan Abrasi Dibangun Sepanjang 715 Meter di Pesisir Pinrang
Bagikan artikel ini:

PINRANG – Upaya Pemerintah Kabupaten Pinrang dalam melindungi wilayah pesisir dari ancaman abrasi terus menunjukkan progres positif. Salah satunya melalui pembangunan tanggul penahan abrasi di Kecamatan Mattiro Sompe yang kini sedang berlangsung.

Tanggul yang dirancang membentang sepanjang 715 meter tersebut merupakan bagian dari proyek rehabilitasi pasca bencana yang didanai oleh Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB). Kegiatan ini juga mencakup rekonstruksi Jalan Potos Ammani–Langnga sepanjang 1,5 kilometer, dengan rincian 400 meter berupa rabat beton dan sisanya, 1.150 meter, menggunakan lapisan pondasi agregat kelas A (LPA Kelas A).

Baca Juga: Kasus Hoaks Kanibal Jadi Alarm Literasi Digital di Sulsel

Bupati Pinrang, H.A. Irwan Hamid, S.Sos, saat meninjau langsung ke lokasi pada Senin (7/7), menegaskan bahwa proyek ini memiliki peran penting tidak hanya dari sisi infrastruktur tetapi juga dalam memperkuat sistem perlindungan wilayah pesisir yang rentan terhadap abrasi air laut.

“Pembangunan tanggul ini adalah bagian dari langkah mitigasi bencana untuk melindungi permukiman dan lahan masyarakat pesisir. Selain itu, diharapkan menjadi fondasi untuk keberlanjutan aktivitas ekonomi masyarakat di sekitarnya,” ujar Bupati Irwan dalam keterangannya.

Baca Juga: “Pemimpin Bukan Bos”: Aliyah Mustika Ilham Buka Hati Soal Arti Kepemimpinan dan Pengabdian

Bupati juga menekankan pentingnya menjaga mutu pekerjaan agar hasil pembangunan bisa dimanfaatkan dalam jangka panjang. Ia meminta agar pihak pelaksana mematuhi spesifikasi teknis yang telah ditetapkan.

Turut mendampingi dalam kegiatan ini antara lain Kepala Dinas Bina Marga, Cipta Karya dan Tata Ruang, Awaluddin Maramat, Kepala Pelaksana BPBD Pinrang, Dr. Rhomy M. Manule, Camat Mattiro Sompe A. Ramlan Natsir, serta sejumlah tokoh masyarakat setempat.

Pemerintah daerah berharap partisipasi aktif warga dalam mendukung proses pembangunan ini agar seluruh tahapan dapat berjalan lancar dan memberi dampak nyata bagi perlindungan lingkungan serta kesejahteraan masyarakat pesisir.

Editor : Salman Alfarisi