CELOTEHMUDA.COM — Pemerintah Kota Makassar kembali menunjukkan komitmennya terhadap kesejahteraan masyarakat melalui program unggulan Gratis Seragam Sekolah. Tak hanya meringankan beban orang tua siswa, inisiatif ini juga menjadi peluang pemberdayaan pelaku usaha kecil di sektor jahit-menjahit.
Baca Juga : Pemkot Makassar Larang Reklame di Pohon, Antisipasi Musim Politik
Menjelang tahun ajaran baru 2025, Pemkot Makassar bersiap menyalurkan seragam sekolah gratis bagi seluruh siswa SD dan SMP se-Kota Makassar. Program ini merupakan bagian dari visi dan misi Wali Kota Munafri Arifuddin dan Wakil Wali Kota Aliyah Mustika Ilham yang menitikberatkan pada peningkatan kualitas pendidikan serta penguatan sektor ekonomi kerakyatan.
Berbeda dari bantuan seragam pada umumnya, Pemkot Makassar menggandeng langsung para pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di bidang jasa jahit sebagai mitra utama penyediaan seragam. Kolaborasi ini difasilitasi oleh Dinas Koperasi dan UKM Kota Makassar sebagai bentuk konkret dukungan terhadap ekonomi lokal.

“Alhamdulillah, 15 kecamatan kita tuntas menyosialisasikan program seragam sekolah gratis ke UMKM, khususnya jasa jahit-menjahit, dan insyaallah data kelompok rampung Rabu besok,” ungkap Kepala Dinas Koperasi dan UKM, Muhammad Rheza, pada Selasa (15/4/2025).
Baca Juga : Pemkot Makassar Sinergikan Pengawasan dengan BPKP, Fokus Bangun Pemerintahan Bersih
Rheza menuturkan, inisiatif ini merupakan arahan langsung dari pimpinan kota. “Bagaimana kita berdayakan UMKM atau tukang jahit sesuai dengan arahan pimpinan Wali Kota Makassar, pak Munafri dan Wakil ibu Aliyah,” jelasnya.
Dalam proses pendataan dan distribusi kerja, camat di masing-masing kecamatan juga dilibatkan secara aktif. Mereka bertugas memetakan penjahit aktif yang berada di wilayahnya, termasuk pelaku usaha binaan dari Dinas Koperasi Makassar.
“Jadi pak camat ikut berperan dengan melihat secara keseluruhan penjahit yang ada di wilayahnya,” tambah Rheza.
Respon positif pun datang dari para pelaku UMKM. Menurut Rheza, mereka menyambut baik program ini dan menyatakan kesiapan penuh untuk terlibat.
“Sudah bertemu dengan UMKM jasa jahit-menjahit baju. Mereka juga siap dan ikut terlibat dengan program pakaian sekolah gratis Pemkot Makassar,” ujarnya.
Dengan menggandeng pelaku UMKM lokal, Pemkot Makassar tidak hanya memastikan pemerataan manfaat dari program bantuan pendidikan, tetapi juga mendorong perputaran ekonomi di tingkat akar rumput. Program ini menjadi bukti bahwa kebijakan yang inklusif mampu memberikan dampak ganda—mendukung pendidikan sekaligus memberdayakan ekonomi rakyat.
Editor : Salman Alfarisi
One thought on “Program Seragam Gratis Pemkot Makassar Libatkan UMKM Jahit Lokal”