DJ Nathalie Holscher Viral Usai Aksi ‘Mandi Uang’ di THM Sidrap, Tuai Reaksi Bupati

CELOTEHMUDA.COM — Penampilan DJ Nathalie Holscher yang viral karena aksi ‘mandi uang’ di sebuah tempat hiburan malam (THM) di Kabupaten Sidrap memicu reaksi keras dari Bupati H. Syaharuddin Alrif. Tak menunggu waktu lama, orang nomor satu di Sidrap itu langsung menggelar rapat darurat untuk merespons kejadian tersebut.

Kejadian tersebut terjadi pada Senin malam, 14 April 2025, di salah satu THM yang beroperasi di wilayah Sidrap. Dalam video yang beredar luas di media sosial, DJ Nathalie tampak dikerumuni pengunjung yang melemparkan uang ke arahnya saat tampil di panggung. Aksi itu pun menuai sorotan publik dan dianggap mencederai nilai-nilai yang berlaku di daerah tersebut.

Merespons hal itu, Bupati Syaharuddin Alrif bertindak cepat. Usai menghadiri Seleksi Tilawatil Qur’an dan Hadits (STQH) di Kabupaten Luwu, ia langsung memanggil seluruh jajaran Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dan Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) ke rumah jabatan, Selasa (15/4/2025) pukul 02.00 WITA.

Dalam rapat yang digelar tengah malam itu, Bupati Syahar menekankan pentingnya penegakan Peraturan Daerah (Perda), terutama terhadap aktivitas THM yang dianggap melanggar norma dan aturan.

“Saya kumpulkan Satpol PP untuk menindak tegas semua pelanggaran Perda. Tak boleh ada toleransi,” tegas Syaharuddin.

Lebih lanjut, ia menegaskan bahwa pemerintah daerah akan melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke sejumlah tempat hiburan guna memastikan ketaatan terhadap peraturan yang berlaku. Langkah penindakan, lanjutnya, bisa berupa penutupan tempat usaha hingga pencabutan izin operasional, jika terbukti melakukan pelanggaran berat.

Insiden ini menjadi peringatan bagi pengelola tempat hiburan di Sidrap agar lebih berhati-hati dan menaati regulasi yang telah ditetapkan. Pemerintah daerah berkomitmen menjaga tatanan sosial dan nilai-nilai yang berlaku di masyarakat, termasuk memastikan kegiatan hiburan tetap dalam koridor hukum dan norma yang ada.

Editor : Salman Alfarisi

Penampilan DJ Nathalie Holscher yang viral karena aksi 'mandi uang' di sebuah tempat hiburan malam (THM) di Kabupaten Sidrap memicu reaksi keras dari Bupati H. Syaharuddin Alrif. Tak menunggu waktu lama, orang nomor satu di Sidrap itu langsung menggelar rapat darurat untuk merespons kejadian tersebut.

One thought on “DJ Nathalie Holscher Viral Usai Aksi ‘Mandi Uang’ di THM Sidrap, Tuai Reaksi Bupati

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *